Kejutan Alaves di Camp Nou

Barcelona secara mengejutkan harus kalah dari tim promosi Deportivo Alaves dalam lanjutan La Liga Spanyol, Minggu dini hari (11/9). Bermain di kandangnya sendiri, Barca harus takluk 1-2 dari juara divisi kedua musim lalu tersebut.
Pelatih Barca, Luis Enrique lebih memilih trisula Neymar-Alcácer-Arda sebagai starter. Nama-nama seperti Luis Suarez dan Lionel Messi duduk di bangku cadangan. Hasil ini ternyata tidak maksimal, dimana Barcelona kesulitan menembus pertahanan Alaves yang memang bermain bertahan sejak awal pertandingan.
Terlalu fokus menyerang, Barca kecolongan lewat gol Deyverson di menit 39. Skor 0-1 bertahan hingga turun minum.
Jeremy Mathieu berhasil menyamakan kedudukan usai sundulannya di menit ke-46 gagal dibendung kiper Alaves, Pacheco. Usaha Barca untuk membalikkan keadaan coba dilakukan Enrique dengan memasukkan Suarez, Messi, dan Iniesta. Penguasaan bola yang mencapai 70% bagi anak-anak Catalan tersebut belum menunjukkan efektivitas.
Petaka datang di menit ke-64. Aksi Ibai Gomez berhasil memperdaya kiper baru Barca Jasper Cillessen. Hingga wasit meniup tanda babak kedua berakhir, Barcelona gagal mengejar ketertinggalan. Total 16 tendangan yang dilesakkan Barca masih belum mampu menjebol gawang Alaves.
Hasil ini membuat Barcelona turun peringkat ke posisi empat dengan nilai enam poin. Sementara Alaves naik ke peringkat tujuh dengan raihan lima poin.
Barcelona (4-3-3): Cillessen; Vidal, Mathieu, Mascherano, Digne; Rakitic, Busquets, Denis Suarez (Messi 60); Neymar, Alcacer (Luis Suarez 66), Arda Turan (Iniesta 64).
Alaves (5-4-1): Pacheco; Kiko Femenia (Vigaray 74), Laguardia, Alexis, Hernandez, Raul Garcia; Edgar (Espinoza 70), Torres, Llorente, Ibai Gomez (Camarasa 79); Deyverson.
About The Author

Mario marioocp
Selain menunggu Adzan berkumandang di Masjid, saya juga akan setia menunggu Indonesia Raya berkumandang di Piala Dunia.
-
Barcelona dan City Berebut Julian Weigl
No Comments | Dec 30, 2016 -
Momen ‘Langka’ Lionel Messi di La Masia!
No Comments | Dec 30, 2016 -
Ide Gila Seorang Neymar
No Comments | Dec 26, 2016 -
5 Wonderkid La Liga Yang Siap Meledak Pada Tahun 2017
No Comments | Dec 25, 2016