Tes Medis Perdana Tim Nasional Indonesia
|
Punggawa tim nasional Indonesia telah menjalani tes medis perdana di Hotel Premier Inn, Yogyakarta, setelah melakukan pemusatan latihan di bawah asuhan Alfred Riedl pada Sabtu (22/10).
“Tes medis kami lakukan supaya kami tahu kondisi fisik pemain dan kesehatan mereka secara keseluruhan. Kami lakukan pemeriksaan secara menyeluruh,” kata dokter timnas Indonesia Syarief Alwi dilansir dari laman resmi PSSI.
Alwi kini tengah menyusun program yang pas bagi para pemain timnas agar bisa menyeimbangkan dengan jadwal Torabika Soccer Championship (TSC) A yang padat.
“Tim pelatih akan memberlakukan aturan ketat melalui tes medis dan tes fisik. Dalam beberapa hari ke depan kami sudah mengantongi hasil tes,” jelasnya.
Menurut agenda PSSI, tim nasional saat ini sedang melakukan pemusatan latihan di Sleman sejak 20 hingga 26 Oktober 2016. Setelah itu, tim Garuda bakal menghadapi Myanmar (4/11) dan Vietnam (8/11) dalam uji coba jelang Piala AFF 2016.