Persib Pantau Kondisi Irfan Bachdim
|
Tampil apik sepanjang laga uji coba membuat Persib Bandung kabarnya kepincut dengan Irfan Bachdim. Kabar ini juga didukung oleh pernyataan dari manajer Persib, Umuh Muchtar.
Dari empat laga uji coba timnas Indonesia jelang persiapan Piala AFF 2016, Irfan Bachdim telah berhasil mencetak tiga gol. Satu gol terakhinya berhasil ia cetak pada laga tandang menghadapi Vietnam pada Selasa (8/11) lalu.
Manajer Persib Bandung tersebut mengatakan bahwa timnya akan sangat menerima kedatangan Irfan untuk bermain di Liga Indonesia pada musim mendatang.
“Persib membutuhkan pemain seperti Irfan. Ia pemain yang bagus dan berkualitas. Hal ini tentu akan sangat baik bagi Persib,” ucap Umuh, dikutip dari Bola.com.
Peluang Persib untuk mendapatkan Irfan memang cukup terbuka, mengingat kontrak Irfan bersama okkaido Consadole Sapporo akan habis pada Desember 2016 ini.
Sementara itu, Irfan sendiri belum memutuskan masa depannya selagi kontrak dengan Consadole Sapporo masih berjalan.
Next : Pekan Ini, PSSI Rilis Skuat Timnas di Piala AFF 2016