Alasan Terpilihnya Stadion Pakansari Jadi Kandang Indonesia

Share on Facebook0Share on Google+0Tweet about this on TwitterPin on Pinterest0
PS TNI, Stadion Pakansari, Indonesia

Joko Driyono selaku wakil ketua umum PSSI membeberkan alasan terpilihnya Stadion Pakansari untuk menjamu Vietnam dalam laga semifinal leg pertama AFF Suzuki Cup 2016, Sabtu (3/12).

Stadion yang berlokasi di Cibinong ini mengalahkan Stadion Manahan dan Gelora Bandung Lautan Api sebagai kandidat terkuat untuk menyelenggarakan laga krusial tersebut.

“Ini rencana dan pilihan terbaik PSSI dan disetujui AFF. Stadion ini masih baru dan akses dekat dari Jakarta juga menjadi nilai tambah. Kualitas dan fasilitas stadion ini juga sesuai standar,” jelas Joko Driyono.

Dengan demikian PS TNI yang selama ini menggunakan stadion tersebut untuk kompetisi domestik terpaksa harus mengungsi kala menjamu Sriwijaya dalam lanjutan Torabika Soccer Championship A 2016.

“Sudah pasti pertandingan semifinal Piala AFF antara Indonesia vs Vetnam pada 3 Desember 2016 menggunakan Stadion Pakansari, Cibinong. Ini hasil keputusannya sehingga PS TNI tidak bisa menggunakan Pakansari untuk menghadapi Sriwijaya FC dan pelaksanaan pertandingan masih menunggu info,” ujar pernyataan yang dirilis PS TNI.

comments